Jumat, 18 September 2015

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PUK PT REXPLAST MASA BAKTI 2012-2015

SERIKAT PEKERJA PT.REXPLAST
SERIKAT PEKERJA SELURUH INDONESIA
KAB, BEKASI

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN SPSI
PERIODE KEPENGURUSAN 2012-2015

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu,
Puji syukur pada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan karuniaNya pada kita semua. Sehingga pada kesempatan yang berbahagia ini, kita dapat berkumpul bersama-sama dalam rangka Musyawarah Unit Kerja (MUSNIK) kepengurusan PUK SP RTMM SPSI PT Rexplast, periode 2012 – 2015.
Tidak terasa kepengurusan SPSI unit kerja PT Rexplast, periode 2012 – 2015 akan segera berakhir pada tanggal 6 Oktober 2015. Maka dari pada itu, merupakan kesempatan yang baik sesuai perintah AD/ART Organisasi untuk membentuk kepengurusan yang baru dengan Ketua SPSI yang baru.
Sebagai kilas balik, bahwa Serikat Pekerja PUK SP RTMM SPSI yang ada di PT Rexplast ini terbentuk pertama kali di Bekasi pada tanggal 6 Oktober 2012. Sesuai dengan Surat Keputusan Nomor Kep.19/SK/PC-FSP RTMM/SPSI/Bks/X/2012, Tentang Pengesahan/Pengukuhan Pimpinan Unit Kerja SP RTMM SPSI PT REXPLAST Periode 2012-2015. Tujuan dibentuknya serikat pekerja ini guna melaksanakan hubungan Industrial, yang harmonis, dinamis dan berkeadilan. Yang akan membawa manfaat bagi pekerja dan juga pengusaha, guna tumbuh dan berkembang secara beriringan untuk tercapainya tujuan perusahaan.
Dalam rentang waktu selama 3 tahun kepengurusan SPSI Periode 2012 – 2015, sudah banyak aspirasi dari karyawan yang telah kita tampung, guna kita sampaikan secara musyawarah kepada manajemen, dengan tidak mengabaikan kewajiban yang harus kita laksanakan dan juga hak yang kita dapat. Berikut beberapa hal yang telah kita lakukan pada kepengurusan SPSI periode 2012-2015 :
  1. Telah disetujuinya dan telah dilaksanakan pemberian uang Transport, sesuai dengan aturan PERDA Bekasi.
  2. Dihapuskannnya sistim outsorcing, dan juga telah dilaksanakan pula di PT Rexplast.
  3. Kebebasan menjalankan ibadah sesuai agama dan keyakinan masing-masing, dan juga perayaan hari besar agama yang mana manajemen ikut berkontribusi positif di dalamnya.
  4. Perayaan Hari Besar Negara, dengan kegiatan kegiatan khas nya.
  5. Mendorong terlaksananya kegiatan Family Gathering, sebagai salah satu apresiasi manajemen terhadap kinerja kita.
  6. Dana COS SPSI yang secara bertahap sudah kita sesuaikan dengan AD/ART Organisasi, sebesar 1% dari UMK.
Dengan beberapa hal yang telah kita lakukan, menurut kami masih banyak kekurangan yang harus segera dibenahi oleh Kepengurusan baru nantinya. Sebagai penutup saya sampaikan pula untuk, alokasi KAS SPSI yang kita pakai sebagai sumber dana guna berjalannya Organisasi SPSI ini :
  1. Untuk pembayaran COS ke PC SP RTMM SPSI Kab Bekasi, tiap bulan sesuai jumlah anggota yang terdaftar.
  2. Peringatan Hari Besar Agama dan juga Peringatan Hari Besar Negara.
  3. Subsidi Family Gathering, ke Taman Wisata Matahari, 2014.
  4. Bantuan kepada anggota yang mengalami musibah, bencana alam, Orangtua/Mertua, keluarga karyawan meninggal dunia,
  5. Dana konsolidasi sebesar 5%, dari selisih UMK lama ke UMK yang baru.
  6. Dana Mandiri, yang ditransfer ke PP SP RTMM SPSI, guna pembangunan gedung sebesar Rp 5.000 / anggota.
  7. Laporan keuangan secara rinci, bisa dikonfirmasi ke Bendahara SPSI. Atau bisa dilihat di Papan pengumuman yang setiap bulannya ditempel sebagai informasi yang penting, untuk semua anggota ketahui.
Demikian laporan pertanggung jawaban kepengurusan SPSI Unit Kerja PT Rexplast Periode 2012 – 2015. Apabila ada hal yang perlu disampaikan, terkait laporan pertanggung jawaban ini, silahkan untuk segera disampaikan ke kami. Dan akan kami klarifikasi lebih lanjut.
Sekian terima kasih atas perhatiannya.

Wasalamulaikum Warahmatullahi Wabarakatu

Hormat saya

Ari Sudibyo




Tidak ada komentar:

Posting Komentar